Pengertian Awan Beserta Dengan Jenisnya

Pembahasan kali ini kamu akan membahas mengenai awan. Siapakah disini yang belum mengetahui awan? Semua orang pastinya telah mengetahui mengenai apa itu awan, Akan tetapi ternyata masih banyak lagi yang dapat kita bahas tentang awan, mari simak pembahasannya dibawah ini.

 

Pengertian Awan

Awan yaitu sekumpulan butiran yang berasal dari tetesan air atau es yang berada di atmosfer. Awan bisa terjadi sebab terdapat proses pengembunan uap air yang ada di dalam udara disebabkan akrena suhu dingin dari atmosfer.

Tidak semua jenis awan dapat menghasilkan hujan maupun salju, terdapat pula jenis awan yang hanya bergerak kemudian menghilang seiring dengan berjalannya waktu. Secara umum awan dapat dibedakan berdasarkan dengan letak dan ukurannya di atmosfer.

Jenis Awan

Berikut merupakan jenis-jenis dari awan.

  • Awan Stratocumulus

Jenis awan ini memiliki letak yang sangat rendah sehingga dari tanah sana kita sudah bisa melihatnya dengan jelas.

  • Awan Stratus

Awan stratus mempunyai bentuk yang berupa lapisan tipis melebar yang terdapat pada langit dengan warna putih yang agak keabu-abuan.

  • Awan Nimbostratus

Awan nimbostratus yaitu jenis awan yang memiliki bentuk yang tebal dan lebih cenderung tidak teratur yang mana memiliki warna putih keabu-abuan.

  • Awan Altocumulus

Awan Altocumulus yaitu jenis awan yang memiliki bentuk menyerupai bulatan kecil-kecil seperti kapas yang mana awan ini menyebar luas di langit

  • Awan Altostratus

Awan Altostratus ialah jenis awan yang memiliki banyak kandungan butiran air. Maka dari itu awan ini bisa menghasilkan hujan dengan sekala yang ringan dan virga.

  • Awan Cirrostratus

Awan cirrostratus yaitu jenis yang memiliki warna agak kelabu serta mempunyai tekstur yang sangat halus ketika berada di atmosfer. Biasanya bentuk dari awan ini menyerupai anyaman yang tidak teratur.

  • Awan Cumulus

Awan cumulus yaitu jenis awan dengan bentuk yang memanjang ke atas dan tebal.

  • Awan Cumulonimbus

Awan cumulonimbus yaitu jenis awan yang perkembangan dari awan cumulus inin menjulang ke atas layaknya seperti kubah.

 

Itulah penjelasan tentang pengertian dari awan beserta dengan jenisnya, sekian dan terima kasih.

Sumber : https://www.studinews.co.id/